Jumat, 16 Maret 2012

Payabo Menang Kontes Berhadiah Domain

Hari ini adalah hari yang paling menggembirakan yang pernah Payabo rasakan selama 4 tahun bergelut di dunia blogging. Betapa tidak, selama menjadi blogger, sudah tidak terhitung jumlah kontes blogging yang saya ikuti, dan baru kali ini saya berhasil memenangkan kontes menulis. Ini adalah hadiah pertama saya dari kegiatan tulis menulis.

Dibalik kebanggaan dan kebahagiaan saya sebagai salah satu pemenang yang berhasil mengingkirkan ratusan blogger dalam kontes menulis, ada sebuah kekhawatiran besar yang saya rasakan. Kemungkinan akan mengakibatkan hadiah yang telah dijanjikan dan yang saya idam-idamkan sejak lama hilang sia-sia. Kekhawatiran tersebut disebabkan karena keterlambatan saya melakukan klaim pemenang kontes tersebut. Klaim hadiah yang seharusnya dilakukan pada 1 Maret 2012 hingga 15 Maret 2012 baru saya lakukan pada hari ini, Jumat, 16 Maret 2012. Hal tersebut disebabkan karena kesibukan saya dalam pembuatan skripsi yang menyita banyak waktu.

Setelah mengetahui bahwa klaim hadiah sudah melewati batas waktu yang telah ditentukan, saya kemudian bergegas mengirimkan email klaim yang disertai permohonan maaf atas keterlambatan klaim tersebut. Parahnya lagi, saya melakukan kesalahan fatal dalam penulisan email klaim hadiah tersebut. Kekhawatiran saya kemudian menjadi semakin besar. Harapan saya, pihak penyelenggara bisa memaklumi keterlambatan klaim yang saya lakukan. Saat ini, saya hanya bisa menunggu sembari berharap jawaban dari klaim tersebut bisa berbuah manis. Mudah-mudahan saja saya diberikan kebijakan atas keterlambatan saya. Jika pihak penyelenggara mau berbaik hati untuk memberikan hadiah yang telah saya menangkan, artinya saya tidak akan memiliki blog berekstensi blogspot lagi, dan itulah yang saya harapkan.

Update
Akhirnya apa yang saya harapkan terkabulkan. Domain dot com yang telah saya menangkan melalui kontes semi-seo berhadiah domain telah resmi mengekor dibelakang nama saya. Meskipun terlambat melakukan klaim pemenang, ternyata pihak penyelenggara masih mau berbaik hati dengan memberikan kebijakan kepada saya atas keterlambatan tersebut. Terima kasih untuk Jasa pembuatan Blog Syarie Blogmaker atas domain dot com-nya. Link dibawah adalah postingan saya yang berhasil keluar sebagai salah satu pemenang kontes blogging berhadiah domain.

Untuk Menjadi Blogger Pro, Dot Com-kan dulu Blog Anda

Berikut ScreenShoot-nya:

Pemenang Kontes Berhadiah Domain

4 komentar:

  1. Wah saya salut nih atas kesuksesan admin Payabo dalam kontes berhadiah domain itu. selamat ya dan teruslah berkarya dengan lebih baik lagi. Salam sukses..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya... Saat ini Payabo juga sedang mengikuti kontes blog. Mohon doanya agar bisa menyabet juara 1. Amiiin...

      Hapus

1. Nice post gan...
2. Nice info gan...
3. Sangat bermanfaat...
4. Mantap gan
5. Dan lain-lain yang sejenis

Komentar seperti diatas tidak akan ditampilkan. Berkomentarlah yang wajar, yang sesuai dengan tema postingan. Salam sukses dan terima Kasih...